KAUR || NUSANTARAMAILS.COM – Meskipun sudah di mutasi ke Polres Bengkulu Selatan (BS), anggota Bhabinkamtibmas Polsek Muara Sahung Polres Kaur Polda Bengkulu, Bripka Dovi Triastawan, SH tetap jalankan tugas patroli presisi, Kamis (20/6/2024).
Mantan Kanit Kamneg Sat Intelkam Polres Kaur ini tetap semangat menjalankan tugas rutinnya sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Muara Sahung.
Dalam patroli presisinya, Bripka Dovi Triastawan, SH menyampaikan pesan Kamtibmas sekaligus pamitan kepada mayarakat desa binaan.
Baca Juga :
Ia tetap akan menjalankan tugas negara hingga surat penghadapannya diterbitkan pimpinan. Selama masa transisi, ia tetap akan mengembang tugas sebagai anggota Bhabinkamtibmas seperti biasa.
Patroli presisi yang dilaksanakan adalah tugas dan tanggungjawabnya sebagai pelayan masyarakat. Oleh karenanya, mutasi yang diberikan bukanlah penghalang untuk tetap menjalankan amanah.
“Terima kasih atas doa dan dukungan yang diberikan oleh masyarakat. Terima kasih kepada semua keluarga besar Polres Kaur yang telah banyak memberikan pembinaan dan pengarahan. Semoga ke depan bisa lebih baik lagi,” ucapnya kepada media ini.(yti)