Anggota Panwascam Kota Manna Kena Tusuk, Keluarga : Proses Hukum Lanjut

Yon Maryono komisioner Panwascam Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan korban penusukan dirawat tim.medis.

BENGKULU SELATAN || NUSANTARAMAILS.COM – Korban penusukan di Taman Merdeka Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) beberapa hari lalu, Yon Maryono belum cabut laporan ke polisi. Yon Maryono mengalami luka dibagian lengan tangan kanan akibat menangkis senjata tajam yang diarahkan ke dadanya oleh pelaku.

Luka cukup dalam harus mendapat 14 jahitan ini merupakan bentuk penganiayaan berat. Korban dan keluarga melaporkan pelaku ke polisi untuk ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku.

Yon Maryono merupakan komisioner Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kota Manna dibawah naungan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten BS.

Baca Juga : 

Akibat luka yang dialaminya, korban harus meminta izin ke Bawaslu untuk istirahat dan belum melaksanakan tugas pengawasan di kecamatan.

Aksi penusukan terhadap anggota Panwascam ini diduga kuat terkait persoalan pribadi. Bukan terkait dengan tugasnya sebagai komisioner Panwascam.

Hal ini diakui ketua Bawaslu Kabupaten BS, Sahran kepada media ini. Sahran mengatakan, insiden penusukan terhadap anggota komisioner Panwascam Kota Manna ini merupakan persoalan pribadi.

“Tidak ada kaitan dengan tugasnya sebagai Panwascam. Namun, Bawaslu Kabupaten BS berharap korban dapat segera pulih seperti sediakala dan dapat melaksanakan tugasnya sebagai Panwascam,” ujar Sahran.

“Semoga lekas sembuh dan dapat beraktivitas seperti biasa. Mengingat, tahapan pengawasan pemilihan serentak semakin padat,” ucap Sahran berharap.(yti)

Follow Nusantara Mails di Google News